Mulai Puasa Kesepuluh Bupati Rohil Lakukan Safari Ramadhan

    Mulai Puasa Kesepuluh Bupati Rohil Lakukan Safari Ramadhan

    ROKAN HILIR – Bupati akan melaksanakan safari ramadhan dimulai pada puasa ke-10. Demikian hal ini dijelaskan oleh Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong, S IP memberi sambutan ba’da sholat Isya ketika akan melaksanakan sholat taraweh berjemaah di Mesjid Al Ikhlas Jalan Utama Bagansiapiapi, Kamis malam (07/04/2022). Tampak hadir kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto, SIK, MH, wakil bupati Rohil H Sulaiman SS, MH, tokoh masyarakat Nasrudin Hasan, SE dan para jemaah mesjid agung Al Ikhlas.

    “Saya akan melakukan safari ramadhan pada puasa kesepuluh, ”jelasnya.

    Dia mengatakan bahwa safari ramadhan pada bulan puasa ini akan mengunjungi sejumlah titik mesjid di wilayah beberapa kecamatan di kabupaten Rokan Hilir. Safari ramadhan pada tahun 2022 ini, lanjut orang nomor satu di Rohil ini mengatakan akan mengunjungi sejumlah kecamatan.

    “Kemungkinan mengunjungi mesjid di kecamatan Kubu, di kecamatan Kuba, kecamatan Bangko dan kecamatan lainnya, ”jelasnya.

    Dalam kunjungan tersebut dirinya bersama rombongan akan sholat taraweh berjemaah bersama masyarakat.

    “Safari ramadhan dimulai pada puasa ke sepuluh, ”pungkasnya kemudian. (andi)

    riau rohil
    Andy Gunawan Riothallo

    Andy Gunawan Riothallo

    Artikel Sebelumnya

    Bupati dan Kajari Rohil Tanda Tangan MoU

    Artikel Berikutnya

    Sejak Juni Dilantik Sebagai Bupati, Ini...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    DPR Setujui Herindra Jadi Kepala BIN, Perkuat Sinergi Intelijen dan Pertahanan
    KIA Motors: Perjalanan dari Sepeda ke Kendaraan Listrik Terdepan
    Nissan: Perjalanan dari Datsun hingga Merek Global Terkemuka
    Tesla: Dari Inovasi Kendaraan Listrik Menuju Masa Depan Energi Berkelanjutan

    Ikuti Kami